Penyebab Kanker Usus Besar
Kanker terjadi ketika terjadi mutasi genetik dimana sel-sel DNA di area tubuh tertentu tumbuh secara tidak terkendali dan bersifat merusak. Pada penyakit kanker usu besar, pertumbuhan abnormal sel tersebut bermula pada lapisan usus bagian dalam, kemudian menjalar dan menghancurkan sel-sel lain di dekatnya, atau bahkan hingga ke beberapa area tubuh lainnya. erdapat dua jenis kanker usus besar yang bersifat keturunan, yakni:
- Hereditary nonpolysis colorectal cancer (HNPCC), kelainan ini dikenal juga dengan nama sindrom Lynch, seseorang dengan sindrom lynch akan berisiko tinggi mengidap kanker usus besar sebelum usia 50 tahun.
- Familial adenomatous polyposis (FAP).FAP merupakan penyakit langka yang menyebabkan munculnya ribuan benjolan kecil (polip) pada dinding usus besar dan rektum. .
- Kekurangan serat
- Mengonsumsi minuman beralkohol dan merokok
- Mengalami Kelebihan berat badan atau obesitas
- Menderita penyakit gangguan pencernaan, salah satunya adalah kolitis ulseratif atau radang kronis di usus besar
- Memiliki orang tua atau saudara kandung yang menderita kanker usus besar
- Menderita familial adenomatous (FAP), yaitu gangguan genetika yang menyebabkan tumbuhnya gumnpalan gumpalan sel atau polip di dalam usus besar.
Dokter akan menanyakan gejala-gejala yang dirasakannya, setelah itu dokter akan menanyakan apakah pasien menderita suatu kondisi tertentu yang dapat meningkatkan risiko terkena kanker usus besar atau apakah pasien menderita suatu kondisi tertentu yang dapat meningkatkan risiko kanker usus besar atau apakah pasien memiliki kerabat yang penderita kanker usus besar.
Setelah penjelasan di dapat dokter memungkinkan akan mengecek kondisi anus pasien untuk melihat adanya pembengkakan. sebuah alat yang perlu diguanakan dokter adlah Sigmoidoskopi merupakan alat berbentuk selang kecil yang dilengkapi lampu dan kamera di ujungnya untuk dimasukkan ke usus besar melalui anus. Melalui monitor, dokter dapat melihat apakah ada tanda-tanda kanker usus besar.
Pengobatan Kanker Usus Besar
Berikut ini adlah tiga jenis pengobatan utama pada kasus kanker usu besar :
- Kemoterapi
- Radioterapi.
- Operasi.
No comments:
Post a Comment